SELAMAT DATANG DI SITUS RESMI PIMPINAN CABANG IKATAN PELAJAR NAHDLATUL ULAMA KABUPATEN ASAHAN SUMATERA UTARA

Jumat, 04 November 2011

PC IPNU Kendal Berduka Cita

Kendal, Sumber : NU Online
Pimpinan Cabang Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama Kendal menyatakan berduka cita yang mendalam atas meninggalnya sekretaris PC IPNU Kendal, Eko Septianto yang mengalami kecelakaan di jalan raya Sukarno Hatta Kendal tepatnya di sebelah stasiun kereta api lama pada Selasa (1/10).

Menurut ketua PC IPNU Kendal Fathkurahman Ma’ruf, Eko  mengangalami kecelakaan setelah berusaha manghindari becak yang akhirnya sepeda motornya oleng dan kehilangan keseimbangannya dan jatuh serta mengalami pendarahaan yang serius. Nyawanya akhirnya tak terselamatkan.

Dijelaskan oleh Fathur,Eko, mengendarai sepeda motornya dari rumahnya desa Jenarsari kecamatan Ringinarum menuju gedung NU. Namun kurang lebih 500 meter dari Gedung NU ia mengalami kecelakaan.

Sebagai sekretaris PC IPNU sudah tentu Eko menjadi salah satu pilar PC IPNU Kendal saat ini terutama dalam menangani pekerjaan kesekretariatan. Oleh karenanya tidak heran jika Eko waktunya banyak dihabiskan di Gedung NU Kendal, bahkan ia sering tidur di Gedung  NU

“Insya Allah Eko meninggal dalam perjuangan, karena dalam perjalanan ke gedung NU untuk menyelesaikan tugas –tugas mulia IPNU. Semoga ia mendapat tempat yang layak sesuai dengan perjuangannya,” harap Fatkhurrahman.


Redaktur: Mukafi Niam
Kontributor: Fahroji

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Halaman Kantor Kejari Dihotmix, Dinas PU Asahan Dituding Beri Gratifikasi ke Kejari